Mahasiswa UIN Raden Fatah Berguru ke Rumah Pintar Pemilu Sriwijaya

Share Facebook Share WA
Palembang, Sumsel.KPU.go.id Komisi pemilihan Umum (KPU) Sumatera Selatan mengadakan Fasilitasi audiensi Rumah Pintar Pemilu Sriwijaya bersama mahasiswa/I Fakultas Ilmu Politik dan Komunikasi Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang, di Aula Demokrasi Sriwijaya, Senin (14/10/2019).
Audiensi ini dibuka langsung oleh Sekretaris KPU Provinsi Sumatera Selatan, MS. Sumarwan, yang juga dihadiri oleh ketua KPU Provinsi Sumatera Selatan, Dra Kelly Mariana dan anggota KPU Sumatera Selatan Amrah Muslimin, Hepriyadi, Hendri Almawijaya, Kabag Hukum Teknis dan Hupmas Abdullah,serta jajaran pejabat dan staf dilingkungan KPU Sumatelara Setan dan UIN Raden Fatah.
Dalam kesempatan ini Ketua KPU Provinsi Sumatera Selatan menjelaskan tentang proses Pemilu dan tahapan-tahapan pada pemilu. “Pada Pemilihan Umum ada 16 Partai Politik Nasional yang menjadi peserta pemilu dan 4 Partai Politik Lokal. Jadi totalnya ada 20 Partai Politik pada pemilu”. Jelasnya, Beliau menambahkan ada 2 pencalonan pada pemilu 2019 yaitu, pemilihan Presiden dan wakil Presiden serta Pemilhan Legislatif. Tahapan yang paling penting lainnya pada saat pemilu yaitu logistic, dimana KPU Provinsi Sumatera Selatan menyiapkan apa yang diperlukan di TPS. “ Kotak Suara, Bilik Suara, paku, bantal, serta surat suara yang paling penting” tambahnya.
Selanjutnya mahasiswa UIN Raden Fatah berkunjung kerumah pintar sriwijaya serta menonton Sejarah Pemilu di ruang Audio Visual. (N/Sumsel-KPU)