Rapat Kerja Penyusunan Rencana Kerja Tahun 2021, Rencana Strategis Tahun 2020-2024

Share Facebook Share WA
Rabu, 26 Agustus 2020 . KPU Provinsi Sumsel melaksanakan Rapat Kerja Penyusunan Rencana Kerja Tahun 2021, Rencana Strategis Tahun 2020-2024, Pelatihan Aplikasi E-Monev dan E-Lapkin bersama 17 KPU Kabupaten/Kota se- Sumatera Selatan. Kegiatan dilaksanakan di Hotel Beston Palembang pada Pukul 20:00 WIB (26/08) dan dibuka oleh Ketua KPU Provinsi Sumsel yang di wakili oleh Kabag KUL Ibu Hj. Haslinda, SE., M.M. didampingi oleh Kabag PSDM Bapak Akhmad Zakir, S.Sos., M.AP. Pada kesempatan kali ini, hadir Narasumber dari KPU RI Kepala Biro Perencanaan dan Data, Bapak Ir. Sumariyandono, MPM dan Kasubag Program Anggaran Wilayah III, Bapak Markus Krisdiono, ST beserta staf KPU RI. Peserta Raker adalah Sekretaris dan Operator KPU Kabupaten/Kota Se-Sumatera Selatan. Setelah pemberian materi Rencana Strategis, Kebijakan Anggaran Tahun 2021, E-Lapkin, E-monev dan Smart oleh Bapak Sumariyandono dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab dengan peserta Raker. Kegiatan akan dilanjutkan pada hari Kamis- Jumat (27- 28/08) yang akan di isi dengan pelatihan Aplikasi E-Monev, E-Lapkin dan Penyusunan Rencana Kerja 2021 oleh staf KPU RI. . #KPUMELAYANI #KPULAWANCOVID19 #KPUSIAPPEMILIHANSERETAKTAHUN2020